Contoh MOU Kerjasama (Download)

MoU atau Memorandum of Understanding merupakan dokumen legal berisi tentang perjanjian antar dua pihak yang bersangkutan.

Jadi MoU digunakan sebagai panduan ketika ingin menyusun sebuah kontrak.

Bagi Anda yang belum paham tentang MoU, pada ulasan kali ini akan dibahas mengenai contoh MoU.

Apa itu MoU?

Seperti yang sudah di jelaskan di atas,

MoU atau Memorandum of Understanding merupakan dokumen legal berisi tentang perjanjian antar dua pihak yang bersangkutan.

Dalam Bahasa Indonesia Memorandum of Understanding disebut dengan istilah Nota Kesepakatan atau Nota Kesepahaman.

Di dalam isi MoU tidak hanya sekedar perjanjian, namun juga membahas mengenai pertimbangan, penawaran, dan penerimaan yang terikat secara hukum.

Fungsi MoU

Sebelum membahas tentang contoh MoU kerjasama, sebaiknya Anda paham terlebih dahulu mengenai fungsi-fungsi Memorandum of Understanding.

Berikut beberapa fungsi MoU secara garis besar, antara lain:

  1. Aspek Keamanan
  2. Mengurangi Resiko
  3. Hak dan Kewajiban
  4. Acuan penyelesaiaan

Bingung maksudnya gimana?

Untuk lebih detail nya adalah sebagai berikut:

1. Aspek Keamanan

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

Ketika melakukan kegiatan dengan kerjasama semua pihak akan merasa aman dengan adanya surat perjanjian.

Dengan begitu, tidak akan ada salah satu pihak yang melakukan penyimpangan dari apa yang ditentukan dalam MoU.

Hal tersebut dikarenakan setiap surat perjanjian kerjasama tentunya bersifat mengikat.

Selain itu, MoU dapat menjamin bahwa seluruh pihak akan memperoleh haknya serta melakukan kewajibannya.[/su_note]

2. Mengurangi Resiko

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

Kerjasama yang melibatkan lebih dari satu pihak sangat rawan terjadinya perselisihan.

Dalam hal ini Memorandum of Understanding berperan untuk mengatasi perselisihan dengan adanya ketentuan dan peraturan yang telah dituliskan.[/su_note]

3. Hak dan Kewajiban

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

Pada umumnya di dalam surat perjanjian akan membahas tentang batasan dari hak serta kewajiban yang harus dilaksanakan semua pihak.

Dengan begitu, hak dan kewajiban pihak terkait sudah jelas dan akan lebih terjamin.[/su_note]

4. Acuan Penyelesaian

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

Sama halnya dengan mengurangi resiko, Memorandum of Understanding dapat dijadikan acuan penyelesaian ketika terjadi perdebatan atau perselisihan.

Bahkan jika perselisihan sampai ke pengadilan, maka Memorandum of Understanding dapat dijadikan sebagai bukti konkritnya.[/su_note]

Elemen Wajib Pada MoU

Pada dasarnya sebuah Memorandum of Understanding harus memuat berbagai elemen penting.

Berikut beberapa elemen yang wajib ada pada MoU antar perusahaan:

  1. Tanggal ketika seluruh pihak terkait menandatangani surat perjanjian.
  2. Terdapat aturan hukum yang menjadi dasar pembuatan MoU.
  3. Ketentuan-ketentuan yang ada dalam MoU dibuat detail dan rinci, berupa pasal atau nomor.
  4. Baik pihak pertama maupun pihak kedua nama serta jabatan harus lengkap dan jelas.
  5. Ketentuan yang dituliskan merupakan ketentuan yang telah dibahas secara detail dan jelas agar tidak ada pihak yang dirugikan.
  6. Wajib ada materai dan tanda tangan agar surat perjanjian menjadi lebih kuat.

Cara Membuat MoU

Membuat MoU kerjasama bisnis tidak boleh dilakukan secara sembarangan.

Sebelum membuat MoU Anda harus paham terlebih dahulu mengenai syarat sah surat perjanjian, yakni sebagai berikut:

  1. Menggunakan Materai
  2. Tanpa Paksaan
  3. MoU harus dibuat secara sadar
  4. Mudah dimengerti oleh semua pihak
  5. Mengacu pada undang-undang yang ada

NB: Materai atau kertas bersegel merupakan elemen yang sangat penting dalam sebuah surat perjanjian. Dengan adanya materai maka peraturan hukum yang ada di dalamnya menjadi berlaku.

Adapun cara yang dapat Anda lakukan untuk membuat contoh surat Memorandum of Understanding dengan benar, yaitu:

  1. Membuat judul kontrak secara padat, singkat, dan tentunya harus jelas.
  2. Menuliskan identitas secara lengkap dari semua pihak yang bersangkutan dalam surat perjanjian. Penulisan identitas diusahakan selengkap mungkin serta jabatan tidak boleh ditinggalkan.
  3. Membuat latar belakang dilakukannya sebuah kesepakatan dalam surat perjanjian tersebut.
  4. Menyusun mekanisme yang digunakan untuk menyelesaikan masalah apabila ada perselisihan atau sengketa.
  5. Memuat tanda tangan seluruh pihak yang bersangkutan.
  6. Memuat tanda tangan seseorang yang menjadi saksi dibuatnya surat perjanjian.
  7. Menggandakan surat perjanjian sesuai dengan kebutuhan.

[su_note note_color=”#f9e874″]Selain Contoh MoU, mungkin kamu juga tertarik membaca:

Contoh MoU

Sebuah Memorandum of Understanding tidak hanya digunakan dalam dunia bisnis saja, melainkan segala perjanjian dapat menggunakan MoU.

Misalnya MoU Sponsorship, MoU sekolah dengan kepolisian, dan lain sebagainya.

1. Contoh MoU Bagi Hasil

MoU bagi hasil merupakan surat perjanjian yang menjelaskan tentang ketentuan pembagian hasil usaha yang telah disepakati oleh seluruh pihak terkait.

Berikut contoh MoU bagi hasil:

[su_spoiler title=”Versi Gambar” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

[/su_spoiler]

[su_spoiler title=”Versi Text” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

Yang bertanda tangan di bawah ini:

1. Nama : Herman

Tempat, Tanggal Lahir: : Semarang, 09 April 1991

Alamat : Jalan Melati No. 19, Semarang

No. KTP : 3312xxxxxxxxxxxxxxx

Disebut sebagai “Pihak Pertama”

2. Nama : Nino

Tempat, Tanggal Lahir : Sleman, 15 Mei 1992

Alamat : Jalan Mataram No 11, Sleman.

No. KTP : 3312xxxxxxxxxxxxxxx

Disebut sebagai “Pihak Kedua”

Pihak Pertama dan Pihak Kedua menyatakan sepakat untuk melaksanakan perjanjian kerja sama dengan berbagai ketentuan, yakni:

Pasal 1

Pihak Pertama menyetujui untuk meminjamkan uang sebesar Rp 100.000.000 (Seratus juta rupiah) sebagai modal awal usaha Bakpia Ijo yang dilakukan oleh Pihak Kedua.

Pasal 2

Pihak pertama wajib menyerahkan keuntungan dari penjualan Bakpia Ijo sebesar 10% kepada Pihak Kedua setiap 1 bulan sekali.

Pasal 3

Jika nantinya Pihak Kedua tidak bisa mengembalikan uang sebesar Rp 100.000.000 kepada Pihak Pertama dalam jangka waktu 4 bulan, maka Pihak Pertama berhak memperoleh komisi.

Demikian surat perjanjian antara Pihak Pertama dan Pihak Kedua mengenai bagi hasil dari usaha Bakpia Ijo. Surat ini dibuat dengan sebenar-benarnya tanpa ada dorongan atau paksaan dari pihak mana pun.

Semarang, 04 Desember 2020

Pihak Pertama Pihak Kedua

(Materai)

Herman Nino[/su_spoiler]

[su_spoiler title=”Download / Unduh” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

Contoh MoU Bagi Hasil (Word)
*Google Drive (8KB)
*ZippyShare (8KB)[/su_spoiler]

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

NB: Versi Gambar dan Versi Text itu sama, tetapi yang versi text berantakan karena menulis di blog tidak sama formatnya dengan menulis di word.

[/su_note]

2. Contoh MoU Batasan Kerja

MoU batasan kerja merupakan surat perjanjian kerjasama yang menjelaskan tentang batasan kerja, hak, dan kewajiban dari seluruh pihak yang bersangkutan.

[su_spoiler title=”Versi Gambar” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

[/su_spoiler]

[su_spoiler title=”Download / Unduh” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

Contoh MoU Batasan Kerja (*PDF)
*Google Drive (311KB)
*ZippyShare (311KB)[/su_spoiler]

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

NB: Hanya ada versi gambar,untuk versi text silahkan unduh pada link download yang sudah di sediakan.

[/su_note]

3. Contoh MoU Media Partner

MoU media partner adalah surat perjanjian yang menjelaskan kerja sama antara penyelenggara sebuah event dengan berbagai macam media.

Surat perjanjian ini juga bisa disebut dengan MoU Sponsorship. Klik download untuk mendapatkan contoh MoU nya.

[su_spoiler title=”Versi Gambar” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

[/su_spoiler]

[su_spoiler title=”Download / Unduh” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

Download Contoh MoU Media Partner (*PDF)
*Google Drive (258KB)
*ZippyShare (258KB)[/su_spoiler]

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

NB: Hanya ada versi gambar,untuk versi text silahkan unduh pada link download yang sudah di sediakan.

[/su_note]

4. Contoh MoU Pendidikan

Contoh surat mou kerjasama dengan lembaga pendidikan bisa Anda dapatkan dengan klik download. 

[su_spoiler title=”Versi Gambar” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

[/su_spoiler]

[su_spoiler title=”Download / Unduh” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

Download Contoh MoU Pendidikan (*PDF)
*Google Drive (12KB)
*ZippyShare (12KB)[/su_spoiler]

[su_note note_color=”#d8ff7d”]

NB: Hanya ada versi gambar,untuk versi text silahkan unduh pada link download yang sudah di sediakan.

[/su_note]

5. Contoh Mou kerjasama antar lembaga

Klik download untuk mendapatkan contoh MoU kerjasama antar lembaga.

[su_spoiler title=”Versi Gambar” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

[/su_spoiler]

Kesimpulan

MoU atau surat perjanjian merupakan hal yang sangat penting ketika Anda ingin menjalin kerja sama.

Dengan adanya Memorandum of Understanding seluruh kegiatan kerjasama akan berjalan lancar tanpa adanya perselisihan yang dapat merugikan.

[su_spoiler title=”Daftar Pustaka” style=”fancy” icon=”chevron-circle”]

  • https://www.99.co/blog/indonesia/contoh-surat-perjanjian-kerjasama/
  • https://www.maxmanroe.com/vid/bisnis/arti-mou.html
  • https://sarjanaekonomi.co.id/mou-memorandum-of-understanding/
  • https://contohsurat.co/contoh-surat-perjanjian-kerjasama-bagi-hasil/[/su_spoiler]

Leave a Comment